Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Babinsa Kel. Serengan Amankan Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2024 Tingkat PPK Kec. Serengan.

Selasa, 20 Februari 2024 | 4:32:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-20T09:32:59Z


Surakarta, - Guna mensukseskan proses dan tahapan rekapitulasi penghitungan hasil pemungutan suara Pemilu Serentak yang telah dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu, Babinsa Kel. Serengan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Serka Aris dan Serda Ichsan  melakukan pengamanan di PPK kec. Serengan Jln Sadewo Serengan Surakarta. Selasa (20/2/2024)

Rekapitulasi penghitungan suara yang dilakukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Serengan di mulai hari ini. Babinsa Kel. Serengan Serka Aris mengatakan, pada tahapan rapat umum rekapitulasi penghitungan suara hasil pemilu 2024 di tingkat kecamatan/PPK, kami Babinsa bersama instansi terkait melaksanakan pengamanan hingga selesai yang di jadwalkan sampai dengan tgl 26 Februari 2024.

Babinsa berharap Semoga proses dan tahapan pemilu selanjutnya dapat berlangsung dengan baik, lancar dan kondusif,” tambahnya.

Tak lupa Babinsa  mengimbau kepada seluruh warga masyarakat agar tetap waspada dan turut menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing. “Jika terjadi hal-hal yang sekiranya menggangu, diharap segera melapor ke petugas terdekat”. Tegas Babinsa Serka Aris

(Agus)
×
Berita Terbaru Update